Sinergi Pascasarjana FEB Unhas, BEI dan Mandiri Sekuritas Membangun Masyarakat Kampus Cerdas Berinvestasi

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Mahasiswa Magister Sains Manajemen (MSM) dan Magister Manajemen (MM) Pascasarjana FEB Unhas kuliah umum di BEI Makassar, Jumat (26 /05/2023) hari ini mengadakan Berkegiatan diluar kampus Compony Visit MBKM  pada  Perwakilan Bursa Efek Indonesia cabang Makassar (IDX Makassar) &  Mandiri  Sekuritas Makassar.

Koordinator kegiatan Dr Hj A Ratna Sari Dewi SE MSi sekaligus dosen pengampuh mata kuliah Investasi dan Portopolio dan Risk Manajemen menjelaskan, Kegiatan diluar kampus seperti ini upaya untuk meningkatkan IKU 2 (Mahasiswa mendapat pengalaman di luar kampus), IKU  3 (Dosen Berkegiatan di Luar Kampus), IKU 6 (Program Studi Bekerjasama dengan Mitra) dan  IKU 7 (Kelas yang Kolaboratif dan Partisipatif) serta lebih memberikan pengetahuan yang baik dan pemahaman yang komperensif tentang industri pasar modal dan memberi gambaran nyata bagaimana bertransaksi dipasar modal dan instansi yang terkait pasar modal serta meningkatkan kualitas pengajaran pada lingkungan Fakultas Ekonomi & Bisnis UNHAS.

Kegiatan ini pula lebih memberikan pengetahuan yang baik dan pemahaman yang komprehensif tentang industri pasar modal yang sifat sangat turbulen. "Sehingga pengetahuan bisa terupdate," bebernya.

Tak hanya itu, bebernya, kegiatan tersebut juga memberi gambaran nyata bagaimana bertransaksi di pasar modal, dalam upaya menyukseskan program sebelumnya kita kenal Yuk Menabung sahamsekarang kita kenal dengan Program 3P yaitu Paham, Punya,Pantau.

  • Bagikan

Exit mobile version