Pendaftar Gerak Jalan Santai IKA Unhas Maros Lebih 15.000 Peserta

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID MAROS -- Pendaftar gerak jallan santai dalam rangka pengukuhan dan gerak jalan santai IKA Unhas Daerah Maros, sudah mencapai 15.000 peserta.

"Alhamdulillah, sekarang sudah lebih dari 15.000 peserta.. pendaftar masih terus berdatangan," ungkap Koordinator Stering Commeetee, drg. Andi Askandar, di hari terakhir pendaftaran, Sabtu, 3 Juni 2023.

Menurut Kak Kanda --demikian panggilan akrabnya--, pelaksanaan pengukuhan Pengurus IKA Unhas Daerah Maros yang dirangkaikan gerak jalan santai ini, lebih mengutamakan silaturahmi antarpengurus dan masyarakat Kabupaten Maros.

"Maros sebagai daerah potensi pariwisata dengan adanya banyak destinasi wisata, baik wisata alam air maupun pegunungan, diharapkan dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD),” ungkapnya.

Terlebih lagi, setelah UNESCO mengakui keberadaan karst Maros sebagai UNESCO Global Geopark (UGGp).

Terkait pengukuhan IKA Unhas Daerah Maros Kanda menyebut, akan dihadiri Jetua Umum Pusat IKA Unhas, Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, MP. Kemudian, pengukuhan oleh Ketua IKA Unhas Wilayah Sulsel, Ir. Moch. Ramdhan Ponanto.

Kesempatan ini, Andi Askabdar mengatakan, sebanyak lebih dari 200 pengurus dan anggota yang akan dikukuhkan, dengan struktur organisasi, meliputi Pembina, Penasihat Presedium, delapan Bidang dan para anggota lainnya. (lis)

  • Bagikan

Exit mobile version