Penyanyi Remaja Berbakat, Ove Elyzabeth Hipnotis Pengurus PSI Ikut Bergoyang Histeris di Panggung Runtono

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Tampil sebagai bintang tamu di hajatan akbar bertajuk 'Kopi Darat Daerah (Kopdarda) 2023' yang digelar pengurus DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Makassar pada Minggu (4/6/2023) malam di Restoran Runtono Jl. G. Bawakaraeng Makassar, penyanyi remaja berbakat yang populer dipanggil Ove Elyzabeth (13 tahun) ini berhasil 'menghipnotis' para pentolan partai berlambang bunga mawar yang hadir.

Melantunkan lagu berjudul 'Komang', tembang populer ciptaan Raim Laode yang kemudian viral karena terus digunakan sebagai musik latar untuk berbagai konten video di media sosial, siswi kelas 2 di SMP Katolik Sudiang yang punya nama lengkap Elyzabeth Queenley Ivanove Telaumbanua ini langsung menggebrak suasana dan spontan membuat sejumlah pejabat teras PSI (DPP, DPW dan DPD) seakan terhipnotis berdiri dari tempat duduknya dan ikut bergoyang bersama di panggung Restoran Runtono.

Ketua DPP PSI Bidang Pembangunan Kota dan Tata Ruang, Ir Takudaeng Parawansa bersama Ketua DPW PSI Sulsel Dr Affandy Agusman, SE, ST, MM, MT, Ketua DPD PSI Kota Makassar Israel Rante Lebang, ST dan beberapa Ketua DPD PSI Kabupaten diantaranya Henny Anastasia, S.Pd (Gowa) tampak larut menari-nari diatas maupun depan panggung sambil memaknai lirik lagu hingga menikmati irama musik yang dimainkan keyboardist kawakan Royke Manondo dan saxaphonist senior Muh. Zainal (Enal).

Klimaks aksi panggung Ove Elyzabeth semakin memuncak tatkala penyanyi dengan seabrek prestasi (diantaranya Juara 1 Duta Stuvo 23 Tahun 2022, Juara 1 Lomba Lagu Daerah se-Kota Makassar 2023, dan Peraih Medali Emas Kategori Solo pada Pesparawi Nasional XII 2018 di Pontianak) meluncurkan lagu kebanggaan masyarakat Kota Makassar yakni 'Anging Mammiri' yang ikut dinyanyikan bersama seluruh kader dan simpatisan PSI.

  • Bagikan