Selain Penipuan PO iPhone, Rihana dan Rihani Ternyata Bawa Kabur Mobil Rental

  • Bagikan
Saudari kembar Rihana-Rihani viral di medsos karena melakukan penipuan pemesanan iPhone murah dan tersangkut penggelapan mobil. (Istimewa)

FAJAR.CO.ID - Kembar Rihana dan Rihani membuat geger publik. Setelah dikabarkan melakukan penipuan berkedok PO iPhone, kini Rihana juga diduga melakukan penggelapan mobil.

Kapolsek Kebayoran Baru, Kompol Tribuana Roseno mengatakan, pihaknya telah menrima laporan atas kasus dugaan penggelapan ini pada 11 Januari 2023 dari seseorang berinisial IR. Sedangkan yang dilaporkan adalah Rihana.

"Korban punya mobil direntalkan lah ceritanya begitu di tempat perentalan. Kemungkinan disewa si kembar. Kemudian ya sudah digelapin. Mobilnya Toyota Sienta," kata Tribuana saat dihubungi, Kamis (8/6).

Kasus ini bermula dari pemilik kendaraan menitipkan mobilnya di tempat rental milik IR agar bisa disewakan kepada yang membutuhkan.

Saat itu Rihana datang menyewa kendaraan tersebut. Namun, kendaraan tak kunjung dipulangkan ke tempat rental tersebut.

Sampai satu bulan berlalu kendaraan tak juga dikembalikan. Pihak rental pun sempat berusaha menghubungi Rihana namun tak pernah ada respons.

Sampai sekarang mobil tersebut belum diterima oleh pihak rental. Sehingga IR memutuskan membuat laporan polisi. Belum diketahui pula apakah kendaraan tersebut dijual oleh Rihana atau masih dalam penguasaannya.

"Belum tahu (dijual atau tidak), yang pasti kita belum ketemu (kendaraannya)," jelas Tribuana.

Sebelumnya, media sosial khususnya Twitter belakangan ini tengah dihebohkan oleh cerita kasus penipuan melibatkan sosok perempua kembar bernama Rihana dan Rihani.

Dua perempuan kakak beradik ini sukses mengadali para Apple Fanboy atau fans Apple dengan modus penawaran iPhone berharga miring.

  • Bagikan