Ashvalta, Angkatan 37 SMP Islam Athirah 1 Makassar Penamatan

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — SMP Islam Athirah 1 Makassar menggelar penamatan di Ruang Teater Phinisi UNM, Jalan AP Pettarani, Minggu, (11/6/2023).

Ada 170 siswa IX yang dinyatakan lulus dalam angkatan ke-37 ini.

Ketua Yayasan, Fatimah Kalla dalam sambutannya mengatakan Sekolah Islam Athirah terus berbenah untuk memberikan yang terbaik di usia 39 tahun ini.

“Kita tahu Sekolah Islam Athirah tahun ini sudah 39 tahun. Perjalanan yang panjang. Insya Allah kita terus memperbaiki diri,” kata Fatimah di depan para wisudawan dan para orangtua yang hadir.

Dikatakan, Sekolah Islam Athirah terus berusaha untuk melakukan penyesuaian dengan perkembangan zaman.

“Perbaikan itu terus kita lanjutkan. Termasuk cara mendidik disesuaikan dengan zaman saat ini,” ucapnya.

Adik Mantan Wapres Jusuf Kalla ini juga menekankan pentingnya komunikasi guru dengan para orangtua murid.

“Alhamdulillah anak-anak ku sudah sampai pada titik ini. Insya Allah dengan bekal pendidikan yang telah didapatkan di Atirah ini. Kita akan lagi memperbaiki supaya anak-anak ku lebih percaya diri. Termasuk juga kepada orang tua. Sekarang ini kita harus banyak bekerja sama dengan orang tua,” tuturnya.

”Sekolah bisa bekerja maksimal apabila bisa berkomunikasi dekat dengan orang tua. Orangtua harus selalu ada di depan anak-anak itu,” sambungnya.

Kepala SMP Islam Athirah 1 Makassar, Nilamartini menyampaikan, rata-rata nilai tertinggi di atas 98 yang top one.

Ada juga yang top ten. Namun secara umum, mendapatkan nilai di atas 80.

Dalam kegiatan ini para wisudawan diganjar penghargaan akademik maupun non akademik.

  • Bagikan

Exit mobile version