FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Republik Indonesia (BPKP RI) menggelar Expo Pengawasan Intern Tahun 2023, Senin (19/06/2023).
Kegiatan tersebut juga diikuti oleh Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) didampingi Inspektur Daerah Sinjai, Andi Adeha Syamsuri di Gedung Sasono Utomo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.
Expo Pengawasan Intern Tahun 2023 menjadi salah satu acara ulang tahun BPKP ke-40 tahun dengan tema “Inovasi dan Kolaborasi untuk Pertumbuhan Berkelanjutan”.
Dalam kegiatan ini, Inspektorat Daerah Kabupaten Sinjai menjadi salah satu dari dua peserta Expo Pengawasan yang mewakili Inspektorat Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan dari 52 peserta yang diundang oleh BPKP, termasuk Inspektorat Jenderal masing-masing Kementerian dan Lembaga.
Hal tersebut membuat Bupati ASA menyampaikan rasa bangganya atas terpilihnya Kabupaten Sinjai sebagai perwakilan Sulawesi Selatan pada ajang Expo Pengawasan Intern yang digelar secara nasional ini.
“Kita patut bangga bahwa Kabupaten Sinjai karena prestasinya bisa mewakili Sulawesi Selatan dalam stand Inspektorat Daerah Kabupaten Sinjai,” ujarnya.
Sebagai peserta Expo Pengawasan Intern, Inspektorat Daerah Kabupaten Sinjai menampilkan inovasi “Meja APIP” (mengubah wajah aparat pengawasan intern pemerintah).
Selain itu, Inspektorat juga menampilkan keberhasilan Pemkab Sinjai yang meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) 7 kali berturut-turut dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK).
Hal tersebut disampaikan oleh Inspektur Daerah Kabupaten Sinjai, Andi Adeha Syamsuri.