Peringati HBA Ke-63, Bupati ASA: Kejaksaan Sangat Berperan dalam Pembangunan Daerah

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) mengucapkan selamat memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-63 kepada pimpinan dan jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) Sinjai yang merayakan tepat pada hari ini, Sabtu (22/7/2023).

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Sinjai kami mengucapkan selamat Hari Bhakti Adhyaksa buat sahabat-sahabat kita di Kejari Sinjai. Semoga semakin jaya dan sukses dalam mengemban amanah untuk Bumi Panrita Kitta ini,” ujarnya.

Bupati ASA memberikan apresiasi yang setinggi tingginya kepada Kejari Sinjai yang senantiasa berkomitmen dan konsisten dalam meningkatkan kinerja penegakan hukum serta selalu menjaga hubungan yang telah terbangun dalam rangka sinergitas antar lembaga.

“Semoga kemitraan yang dibangun antara Pemerintah Kabupaten Sinjai dengan Kejari dalam mengawal jalannya pemerintahan semakin baik. Tentunya ini sebagai salah satu penunjang terwujudnya visi Kabupaten Sinjai di bidang penegakan supremasi hukum dan HAM.

Menurut orang nomor satu di Sinjai ini,  selama 63 tahun, Kejaksaan telah menunjukkan segala dedikasi, pengabdian dan kesetiaannya kepada NKRI khususnya dalam berjuang menegakan supremasi hukum.

“Khusus untuk Sinjai selama ini, Kejaksaan selalu membangun kerjasama dan menunjukkan sinergitas dengan berbagai program Pemkab,” katanya.

Seperti kerjasama Kejari dengan beberapa OPD di bidang perdata dan tata usaha negara baik dari segi pengawasan maupun pendampingan hukum. Termasuk juga program Posko Jaksa Garda Desa (Jaga Desa) untuk mengawasi pemanfaatan dana desa.

  • Bagikan