Terima Penghargaan Nasional Kabupaten Layak Anak, Bupati Wajo: Ini Buah Kerja Keras Kita Semua

  • Bagikan

"Saya ucapkan selamat kepada semua karena penghargaan ini adalah prestasi kita semua. Semoga Allah SWT membalas pengabdian kita dengan balasan terbaik," tambahnya.

Sementara, Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Pemenuhan Hak Anak Dinsos P2KBP3A Wajo, Andi Satriani menjelaskan bahwa Kabupaten Wajo telah melalui evaluasi KLA dengan mekanisme evaluasi mandiri, verifikasi administrasi sampai ke tahap pembuktian melalui verifikasi lapangan hybrid /verifikasi lapangan langsung.

"Kami ucapkan terima kasih atas kerjasama dan kebersamaan seluruh pihak terkait sehingga kita bisa mendapatkan penghargaan ini," pungkasnya.

Sebelumnya, hasil verifikasi Kabupaten Wajo berhasil mencapai passing grade ( nilai 650,90) sehingga menjadi salah satu Kabupaten yang masuk nominasi penilaian KLA dari Kementerian PPPA RI.(*)

  • Bagikan