Di tempat yang sama Kepala DTPHP Sinjai, H. Kamaruddin, menjelaskan bantuan yang diserahkan oleh Bupati ASA berupa Cultivator 48 unit, pompa Air 3 inci 26 unit, Corn Seller 2 unit, Power Thresser 6 unit, Rice Milling Unit (RMU) 2 unit.
Bantuan lainnya berupa bibit kopi 120.000 pohon untuk 120 Ha di kecamatan Sinjai Tengah, serta bantuan bibit pala 7.625 pohon untuk 61 Ha yang tersebar di kecamatan Sinjai Borong, Sinjai Tengah, Sinjai Barat dan Sinjai Selatan.
Termasuk bantuan padi mandiri benih sebanyak 87.875 Kg untuk 3.515 Ha, dan bantuan benih padi Biosertifikasi sebanyak 7.350 Kg untuk 294 Ha.
“Jadi ini kado pak Bupati kepada petani kita di Hari Kemerdekaan RI ke-78 sekaligus menjadi kado diakhir kepemimpinan pak Bupati yang sebentar lagi akan mengakhiri masa jabatannya bulan September mendatang,” jelasnya.
Kamaruddin menambahkan, penyaluran bantuan Alsintan sesuai visi misi Bupati Sinjai hingga tahun kelima kepemimpinannya kini telah melampaui target.
Berdasarkan target RPJMD hingga 2023 ditargetkan 250 alsintan yang akan diberikan kepada petani dengan asumsi 50 alsintan per tahun. Tapi hingga akhir tahun 2022 lalu jumlah Alsintan yang disalurkan sebanyak 259 unit atau realisasi capaian 103,60 persen.
“Belum lagi jumlah alsintan yang kita serahkan hari ini (2023) kepada kelompok tani. Jadi program yang dicanangkan pak Bupati betul-betul tuntas berkat komitmen pak Bupati dalam mensejahterakan petani kita,” sambungnya.
Penyerahan bantuan Sarpras pertanian, ini turut dihadiri Ketua Komisi II DPRD Sinjai, Ambo Tuwo, Plt. Asisten administrasi Umum, Haerani Dahlan, Ketua TP PKK periode 2003-2013, dr. Felicitas Rudiyanto Asapa, serta dihadiri jajaran DPTP Sinjai. (rls)