“Selama ini ribuan paket pangan telah dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan, termasuk saat tanggap bencana untuk korban banjir dan kebakaran,” kata Fitriani.
Kedepannya, dirinya bersama pendiri Figur sangat berharap bisa ikut berbagi dalam bentuk beasiswa pendidikan kepada mahasiswa prasejahtera.
“Tentunya kami sangat membutuhkan dukungan dan bantuan dari para donatur untuk mewujudkan cita-cita kami ini, semoga bisa tercapai di tahun keempat,” harapnya.
Sementara itu, Pembina Figur Community, Ronny Japasal ikut menyampaikan rasa syukur dan harunya atas usia 3 tahun komunitas yang ia bina dari anak-anak asuhnya.
Bahkan dirinya turut berbangga melihat anak-anak asuh yang hanya berawal dari penerima beasiswa tersebut, memiliki hati nurani dan melanjutkan impiannya yang terus ingin berbuat kebajikan.
“Mereka ini juga awalnya hanya anak binaan saya dari dua organisasi pemberi santunan beasiswa (Forum Malabbiri & Yayasan Buddha Tzu Chi), sepertinya beginilah cara mereka membalas apa yang telah didapatkan sebelumnya,” ungkap Ronny penuh haru.
Ronny juga menyampaikan terima kasih atas kontribusi para donatur dan yang selama ini memberikan sumbangan, untuk selanjutnya dibagikan kepada masyarakat melalui Figur Community.
“Kita ini hanya jadi jembatan penyaluran berkat kepada masyarakat yang membutuhkan. Sumbangan dari donatur menjadi penambah semangat kami,” pungkasnya.
Ronny Japasal berharap kegiatan sosial Figur Community terus berlanjut. Selain anggota, Ronny berharap donatur juga ikut bertambah. (*)