FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) menyerahkan piala, piagam penghargaan dan uang pelatihan kepada pemenang lomba desa tingkat Kabupaten Sinjai tahun 2023.
Penyerahan ini diterima oleh masing-masing Kepala Desa di sela-sela rangkaian kegiatan Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Tingkat Kabupaten Sinjai Ke-51 tahun, di Gedung Pertemuan Sinjai, Rabu (20/9/2023).
Seperti juara pertama lomba desa tingkat Kabupaten Sinjai tahun 2023 yang diraih oleh Desa Barania, Kecamatan Sinjai Barat, juara kedua Desa Lappacinrana, Kecamatan Bulupoddo, dan juara ketiga Desa Bonto, Kecamatan Sinjai Tengah.
Bupati ASA mengatakan, prestasi yang diperoleh ini kiranya dapat menjadi penyemangat bagi desa lain untuk lebih memacu prestasi dalam meningkatkan penyelenggaraan pemerintahan desa.
“Desa lainnya yang belum meraih juara bisa mencontoh kinerja desa yang juara ini, sehingga kedepan harus lebih kreatif menciptakan inovasi dan kreativitas agar desanya maju dan berkembang,” kata ASA.
Dirinya juga memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas torehan prestasi yang diraih oleh desa Barania yang telah membawa Kabupaten Sinjai menjadi Juara 1 lomba desa tingkat Provinsi Sulsel.
“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas prestasi yang diterima tersebut serta tidak lupa saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi termasuk tim penggerak PKK Kabupaten Sinjai,” tuturnya. (rls)