Mahasiswa Unpacti Makassar ‘Kuliah’ di USN Kolaka Sultra

  • Bagikan

Program PMM memiliki tujuan dan manfaat akademik dan non-akademik untuk seluruh pihak yang berpartisipasi:

“Tujuan ddan manfaat PMM 3 bagi mahasiswa yaitu meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mengaplikasikan wawasan kebangsaan, meningkatkan pemahaman mahasiswa pada keberagaman suku, agama, ras, dan antargologan (SARA) dan semangat persatuan, mengembangkan perjumpaan dan dialog intensif dalam keberagaman dan sikap saling memahami sehingga tercipta penguatan persatuan, serta memperluas dan/atau memperdalam pengetahuan akademis mahasiswa,” tutur Ampauleng.

Sedangkan tujuan damn manfaat PMM 3 bagi perguruan tinggi yaitu meningkatkan kemampuan PT dalam menyelenggarakan pembelajaran berkualitas dan mengelola program pertukaran mahasiswa, serta memberikan gagasan internalisasi atau pengembangan tata kelola program pada PT Penerima dan Pengirim.

“Mahasiswa Universitas Pancasakti Makassar ini akan mengikuti perkuliahan selama empat bulan di USN Kolaka, mulai bulan September sampai bulan Desember nanti,” jelas Ampauleng.

Dia menambahkan, selain Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka di USN Kolaka, sebanyak sepuluh mahasiswa Unpacti Makassar juga mengikuti Program KKN Tematik di Kelurahan Tahoa, Kecamatan Kolaka, Kabupaten Kolaka. (rls)

  • Bagikan

Exit mobile version