“Saya berterima kasih kepada teman-teman jurnalis secara umum khususnya di KWP yang selama ini menjadi mitra kami untuk mengawal kerja-kerja di parlemen,” tutup Fauzi.
Dari 575 anggota DPR RI hanya terdapat 27 orang yang menerima KWP Award. Sejumlah anggota DPR RI yang juga mendapat penghargaan ini di antaranya; Sufmi Dasco Ahmad (legislator aspiratif dan humanis), Bambang Soesatyo (Legislator peduli konstitusi), Adian Napitupulu (legislator tervokal), Edhie Baskoro Yudhoyono (legislator peduli kesejahteraan masyarakat dan UMKM), Habiburokhman (legislator peduli masyarakat kecil), Putri Komaruddin (legislator peduli literasi keuangan dan generasi muda) dan sejumlah penerima lainnya.