Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Al – Amin, Erna Rasyid Taufan Uraikan Sosok Rasulullah Sebagai Suri Tauladan

  • Bagikan

"Saya dapat informasi bahwa siang hari tadi ada aksi demonstrasi di Kecamatan Soreang ini. Sesungguhnya kita harus lebih melihat diri kita, perbaiki diri kita. Rasulullah mengatakan, ketika ada permasalahan selesaikan dengan baik, sampaikanlah dengan baik, sampaikanlah secara ramah, damai, dan tentram. Karena kita ini umat Muslim yang diajarkan selalu untuk menyampaikan hal - hal yang baik kepada sesama umat,". Ucapnya, Erna Rasyid Taufan dengan julukan Bunda MAS (Majlis Anak Sholeh).

Ia juga memberikan harapan dan saran kepada jamaah Maulid untuk selalu berkumpul dengan lingkungan yang menjunjung tinggi ajaran Allah SWT. Berkumpul dengan orang - orang yang beriman.

"Ketika kita di kelilingi dengan orang orang baik dan beriman, niscaya insyaallah, kita akan didekatkan dengan Rasulullah dan dijauhkan dari sifat dan sikap terkeji yang tidak disukai oleh Allah. Artinya, ketika ada masalah selesaikan dengan duduk bersama, dengan cara bijaksana. Karena sesuatu hal yang sulit pun pasti selalu ada jalan yang terbaik diberikan Allah SWT, ". Pungkasnya, ERAT.

Ketua Badan Kontak Majlis Taklim (BUAT) Kota Parepare itu juga mengajak seluruh jamaah untuk selalu bersama - sama berbenah diri, mereflelsikan diri agar sesuatu yang akan dilakukan akan dimudahkan oleh Allah SWT.

  • Bagikan

Exit mobile version