Putri Aminda, Perintis Brand Lokal dari Makassar, Sediakan Promo Besar-besaran di Anniversary ke-3

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Brand Lokal Aminda merayakan anniversary-nya yang ketiga tahun, di Store Aminda Jalan Toddopuli, Makassar, Sulsel, Selasa, (10/10/2023).

Kegiatan ini dirangkaikan dengan shoes painting. Hasilnya akan didonasikan kepada para penderita kanker.

Melibatkan para Brand Ambassador (BA) Aminda, Influencer, dan loyal customer Aminda.

Owner Brand Aminda, Putri Aminda menuturkan bahwa, pihaknya selalu berusaha untuk berinovasi demi menjadi lebih baik lagi ke depannya.

“Sesuai visi misi perusahaan, kita ingin menjadi bermanfaat untuk semua,” kata Aminda, Senin, (9/10/2023).

Wanita yang besar di Pare-Pare Sulsel itu mengaku telah berjualan sejak delapan tahun yang lalu. Baik kosmetik hingga sandal.

Pada 2020 tahun silam, Aminda mencoba untuk merintis usahanya dengan membuat brand sendiri. Aminda melakukan kunjungan ke Jawa untuk mencari peluang usaha.

“Saya waktu itu bahkan masuk ke lorong-lorong cari vendor. Pokoknya hujan, panas sampai tengah malam cari-cari yang bisa buat sendal dan baju,” ujarnya.

Akhirnya, Putri Aminda memutuskan untuk membuka brand dengan menggunakan namanya sendiri untuk produk sandal dan sepatu.

Dengan desain yang simpel dan ringan, brand Aminda memiliki keunikan sendiri. Utamanya bagi para wanita yang memiliki badan mini dan ingin terlihat lebih tinggi.

Tinggi sandal dan sepatu yang ada di Aminda ini mulai 3 - 8 cm dengan rata-rata harga Rp200-an ribu.

Sejauh ini, Aminda fokus memperkenalkan produknya melalui platform digital. Telah memiliki cabang di Pare-Pare.

  • Bagikan

Exit mobile version