"Kami sudah ada 30 unit yang diserah terimahkan, dan yang menghuni sekarang ada 20-an," ucapnya.
Mengenai spesifikasinya, pondasi rumah diperkuat dengan batu kali atau batu gunung. Selanjutnya, Struktur beton bertulang memperkokoh bangunan, dengan dinding bata, yang di plester, aci, plamur, dan diperindah dengan cat.
Untuk rumah tipe 60, keramik lantai berukuran 60 x 60 centimeter, sementara di tipe 50 dan 40, lantai diperindah dengan keramik berukuran 40x40 cm.
Untuk teras depan dan belakang, dipercantik dengan keramik berukuran 25x25cm. Kelengkapan sanitair di semua tipe menggunakan kloset duduk.
Di bagian dapur, untuk performa
dapur yang maksimal digunakan keramik serta kitchen zink.
Menambah nilai estetik sekaligus ketahanan bangunan, digunakan kusen aluminium serta daun pintu engineering wood yang tahan cuaca.(*)