Wina: Periksa Kesehatan Terjamin Berkat JKN

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR – Wina Sagita (48) merupakan salah satu peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) segmen Pekerja Bukan Penerima Upah dan Bukan Pekerja (PBPU-BP) kelas III. Wina sudah dari lama telah mendaftarkan diri dan keluarganya pada Program JKN yang dikelola oleh BPJS Kesehatan. Wina bercerita bahwa ia dan keluarganya telah banyak menerima manfaat dari Program JKN.

“Saya dan keluarga sudah beberapa kali memperoleh manfaat dari Program JKN ini. Salah satunya yang paling saya ingat waktu asam lambung anak saya naik. Memang sudah lama dia punya penyakit maag, tapi baru kali itu dia sudah tidak bisa tahan sakitnya dan akhirnya saya bawa ke Puskesmas Ballaparang tempat anak saya terdaftar,” cerita Wina kepada tim Jamkesnews, Selasa (22/08).

Wina mengatakan bahwa saat anaknya itu sakit merupakan pertama kalinya ia mencoba pelayanan dari Program JKN yang telah didaftarnya. Awalnya Wina mengira akan ada biaya yang harus dikeluarkan untuk pengobatan anaknya, tetapi ternyata tidak ada sepeser pun uang yang ia bayarkan. Seluruh biaya mulai dari pemeriksaan sampai obat-obatan ditanggung sepenuhnya oleh BPJS Kesehatan.

“Anak saya akhirnya sering saya bawa ke puskesmas kalau sedikit-sedikit asam lambungnya kambuh. Dengan adanya Program JKN saya tidak perlu ragu kalau mau pergi berobat karena yakin pelayanannya pasti bagus dan biaya ditanggung,” ucap Wina.

Setelah kejadian anaknya itu, Wina pun juga sering mengunjungi puskesmas tempat ia didaftarkan untuk memeriksakan kesehatannya. Wina benar-benar merasakan manfaat langsung dari pelayanan Program JKN. Sehingga ia sering merekomendasikan keluarga dan kerabat yang belum bergabung menjadi peserta Program JKN untuk segera mendaftarkan diri.

  • Bagikan

Exit mobile version