FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — PSM kembali dihadapkan dengan persaingan Liga 1. Mereka akan menantang RANS Nusantara dalam lanjutan pekan ke-17.
Duel PSM dan RANS menjadi partai penutup putaran pertama di Liga 1 musim ini. Keduanya akan berlaga di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin, 30 Oktober sore ini.
Kemenangan dalam laga ini pun sama-sama diinginkan kedua tim. Mereka masing-masing butuh poin penuh demi memperketat persaingan Liga 1.
Pasukan Ramang misalnya. Tiga poin dibutuhkan untuk naik ke papan tengah klasemen. Sementara The Phoenix -julukan RANS- butuh tiga poin untuk menduduki posisi kedua klasemen.
RANS sendiri bertengger di posisi keempat klasemen dengan 29 poin. Terpaut enam poin dari Borneo FC di puncak klasemen dan selisih dua poin dari Persib Bandung di posisi runner up.
Tuan rumah bakal tampil ngotot melawan PSM demi bisa menggeser Persib. Sekaligus misi menutup putaran pertama dengan total 32 poin.
Sementara PSM saat ini menempati posisi 12 klasemen dengan 21 poin. Kemenangan dibutuhkan untuk naik ke posisi sembilan klasemen menggeser Persik Kediri yang mengoleksi 23 poin.
Laga PSM dan RANS pun diprediksi berjalan sengit. Terlebih kedua tim sama-sama dalam tren positif usai menang beruntun dua laga terakhir.
Seperti hal PSM yang berhasil menang beruntun dari dua kompetisi berbeda. Hougang United (Piala AFC) dan Arema FC (Liga 1). Begitu juga Arema yang menang atas Persija Jakarta dan PSIS Semarang di Liga 1.
Hanya saja, Pasukan Ramang dalam dominasi sejak bersua The Phoenix. PSM tercatat memenangkan dua laga pertemuan atas RANS.