“Kami akan terus mempertahankan dan berusaha melampaui pencapaian ini ke depannya, termasuk semakin menjajaki dan mengoptimalkan kolaborasi kami dengan para pelaku bisnis dalam jaringan ekosistem MUFG. Kami juga berkomitmen untuk terus berinvestasi dalam membangun fondasi kami untuk menopang pertumbuhan jangka panjang termasuk di bidang IT, Digital, SDM, dan jaringan kantor cabang sehingga kami dapat mewujudkan semangat 'Grow with Us' bersama nasabah dan komunitas melalui layanan kami,” ujar Daisuke Ejima, Direktur Utama, PT Bank Danamon Indonesia Tbk.
Komitmen Danamon dalam Memberikan Solusi Keuangan yang Holistik
Sebagai bagian dari MUFG, grup jasa keuangan global terkemuka sekaligus bank terbesar di Jepang, Danamon didukung oleh kekuatan, keahlian dan jaringan MUFG dalam melayani nasabah dan memfasilitasi pertumbuhan bisnis untuk memberikan nilai jangka panjang bagi seluruh pemangku kepentingan. Danamon juga menjadi enabler yang selalu ada untuk mendukung pertumbuhan baik nasabah dan mitra bisnis, karyawan, komunitas, serta perekonomian Indonesia. Hal ini tercermin dengan Danamon yang menghadirkan solusi keuangan yang inovatif dan tepat agar nasabah dapat memegang kendali atas kebutuhan dan tujuan keuangan mereka.
Danamon berkomitmen untuk secara konsisten berinovasi dan meningkatkan kemampuan kanal distribusinya, baik secara fisik maupun digital, agar tetap relevan dan terus menerus memenuhi kebutuhan nasabah di semua segmen.
Dalam rangka HUT ke-67, Danamon mempersembahkan DXPO by Danamon pada 20-23 Juli 2023 di Central Park Mall dengan tema ‘TUMBUH BERSAMA’. Danamon mengadakan DXPO untuk menunjukkan berbagai kemampuan produk, layanan, dan kanal perusahaan; dan menegaskan kembali komitmennya untuk menjadi one-stop financial solution provider untuk semua kebutuhan keuangan nasabah baik ritel, UKM, maupun korporasi. DXPO by Danamon merupakan Expo travel, properti, otomotif, makanan & minuman, dan gaya hidup yang memberikan banyak promo bagi nasabah baru dan nasabah lama Danamon pada saat acara berlangsung.