Perkuat Penggerak Energi Negeri, Pertamina Gelar PEN 6.0 di Makassar

  • Bagikan

“Pertamina Energi Negeri tahun ini secara keseluruhan diadakan secara serentak di 116 Sekolah Dasar yang tersebar di 38 lokasi seluruh wilayah Indonesia dengan sebanyak 1016 Relawan yang terjun. Tema tahun ini ‘Membangun Generasi, Menginspirasi dan Berbagi.’ Pertamina berharap agar keterlibatan para pekerja Pertamina di lingkungan masyarakat sekitar dapat mendorong anak-anak untuk selalu aktif, kreatif, inovatif, dan penuh semangat serta nantinya menjadi generasi yang menginpsirasi dan saling berbagi,“ tutup Uli.

Dalam kesempatan ini, Pertamina menyerahkan bantuan kepada pihak sekolah berupa bantuan sarana prasarana kegiatan belajar mengajar, Sound System, Cinderamata, serta Souvenir & Snack Penyemangat untuk para siswa dan siswi.

Sementara itu, Arnoliyati, salah satu tenaga pengajar di Sekolah SD Inpres Sudiang Makassar, menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pihak Pertamina atas terselenggaranya kegiatan di sekolahnya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pertamina yang telah menjalankan kegiatan PEN 6.0 di sekolah kami, anak-anak dapat hadiah dan sekolah mendapatkan bantuan sehingga anak-anak dapat bergembira dan bersemangat ikut partisipasi dalam aktivitas kegiatan yang dilaksanakan relawan dari Pekerja Pertamina,” ujarnya

Andi Muhammad Ihsan Siswa kelas 5 mengatakan, kegiatan dari Pertamina keren sekali sangat seru dan menyenangkan, ada banyak hadiah serta ilmu baru yang di dapatkan.

“Senang sekali hari ini karena tadi dapat ilmu baru tentang Pertamina, Akhlaq, tentang media social juga, terus yang paling saya sukai kita dapat hadiah banyak sekali yang bisa kita bawa pulang, yeayy terima kasih Pertamina,“ ucapnya dengan riang gembira.

  • Bagikan

Exit mobile version