FAJAR.CO.ID, TANA TORAJA - Musyawarah Olahraga Kabupaten (MUSORKAB) KONI Kabupaten Tana Toraja yang dihelat di Aula Dinas Pendidikan Tana Toraja, Rabu (8/11/2023) telah berakhir. KONI Kabupaten Tana Toraja pun resmi telah memiliki nakhoda baru.
Adalah Elia Tombeg Marrung yang terpilih sebagai ketua KONI Kabupaten Tana Toraja periode 2023-2027. Ia berhasil meraih 23 suara voters dalam sesi pemungutan suara.
Sementara itu kandidat lainnya, Indra Batara Randa hanya mengumpulkan 7 dukungan suara. Dengan demikian, Elia Tombeg Marrung dinyatakan sebagai formatur ketua KONI terpilih Kabupaten Tana Toraja periode 2023-2027.
Usai terpilih, Elia mengajak seluruh cabang olahraga di Kabupaten Tana Toraja untuk bersatu melakukan pembinaan demi menciptakan prestasi di masa yang akan datang.
"Setelah pemilihan ketua ini, tidak ada lagi kubu-kubuan. Mari kita secara bersama-sama melakukan pembinaan olahraga di Tana Toraja. Saya mohon bantuan semua pihak, seluruh cabang olahraga termasuk mantan pengurus sebelumnya, saya mohon dukungannya," kata Elia.
Selain agenda pemilihan ketua, dalam MUSORKAB KONI Tana Toraja juga dilakukan evaluasi pencapaian program KONI Tana Toraja, serta menyusun rencana kerja selama empat tahun kedepannya.
MUSORKAB kali ini diikuti oleh 30 peserta, 28 cabang olahraga, jajaran pengurus KONI Tana Toraja, serta jajaran pengurus KONI Sulawesi Selatan. Para peserta tampak antusias mengikuti jalannya forum hingga usai.
Sekadar diketahui, MUSORKAB ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Tana Toraja, dr Zadrak Tombeg. Pembukaan juga dihadiri oleh Ketua Umum KONI Sulawesi Selatan yang diwakili oleh Wakil Ketua Umum I KONI Sulsel, Herman Hading. (Erfyansyah/fajar)