Hadiri Kemendagri BerAKHLAK Awards, Mendagri Tito Apresiasi Ary Ginanjar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menggelar Kemendagri BerAKHLAK Awards.

Kali ini dalam rangka memberikan penghargaan kepada sejumlah Unit Kerja yang dinilai berhasil mengimplementasikan nilai-nilai dasar ASN BerAKHLAK.

BerAKHLAK adalah nilai-nilai dasar ASN yang baru yakni Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.

Terselenggaranya perhelatan ini didasari oleh adanya kerjasama antara Kemendagri dan ESQ/ACT Consulting International dalam mengukur dan melakukan survei pemetaan Budaya Kerja ASN (Indeks BerAKHLAK).

Mendagri, Muhammad Tito Karnavian dalam sambutannya mengapresiasi Founder ESQ Group Ary Ginanjar Agustian yang sudah hadir serta berkolaborasi dengan Kemendagri dalam berbagai program.

"Saya ucapkan terimakasih banyak untuk Pak Ary dan tim yang sudah membersamai kami hingga saat ini. Terimakasih juga atas kehadirannya di dalam acara Kemendagri BerAKHLAK Awards," ujar Tito di Gedung Sasana Bhakti Praja (SBP) Kemendagri, Jakarta, Selasa (14/11/2023).

Tito mendorong ASN di lingkup Kemendagri meningkatkan kualitas layanan publik kepada masyarakat yang sejalan dengan program prioritas Presiden Joko Widodo melalui road map reformasi birokrasi, di mana salah satu upayanya adalah melakukan revolusi mental.

Karena itu, ia menekankan kegiatan-kegiatan untuk memperbaiki sisi personal ASN menjadi penting. Apalagi para ASN menerima informasi atau pengetahuan tentang konsep BerAKHLAK dengan berbagai variabelnya, yang intinya adalah mengubah mental dan moral personal.

  • Bagikan