Warga Fiiziya Gelar Festival UMKM Ramah Lingkungan, Ada 50 Stand Ikut Berpartisipasi

  • Bagikan

Sedangkan itu Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Kopumdag) Maros, Towadeng mengintruksikan agar dalam setiap kegiatan keramaian harus menghadirkan UMKM.

"Kalau bisa tiap ada keramaian harus ada UMKM, karena disitulah pasar mereka,"kata mantan Sekwan DPRD Maros ini.

Dia juga mengaku mengapresiasi perumahan Fiiziya yang kerap membuat kegiatan yang sangat bermanfaat.

"Ini tergolong perumahan yang kecil secara ukuran, tapi mampu berbuat hal yang lebih besar. Artinya masyarakat yang domisili disini , punya visi yang baik memberdayakan UMKM kita," jelasnya.

Menariknya lagi sebab pihak panitia memprediksi perputaran uang selama tiga hari bisa mencapai Rp50 juta.

Tak hanya festival UMKM, kegiatan ini juga diisi dengan kegiatan menarik. Mulai dari lomba mewarnai tingkat PAUD, seminar, hingga donor darah. (Rin)

  • Bagikan

Exit mobile version