FAJAR.CO.ID, PAREPARE — Pj Wali Kota Parepare, Akbar Ali, menyambut audiensi Pengurus Daerah Darud Dakwah Wal Irsyad (PD DDI) Kota Parepare di Ruang Rapat Wali Kota. Senin, (27/11/23).
Pertemuan ini menjadi langkah awal dalam persiapan peringatan HUT DDI yang ke-85, yang akan diselenggarakan di Lapangan Karebosi Kota Makassar.
Ketua PD DDI Kota Parepare, Muh. Amin Iskandar, menjelaskan bahwa audiensi tersebut merupakan bagian dari rangkaian kegiatan menuju puncak peringatan HUT DDI. Ia berharap Pj Wali Kota dapat membuka acara tersebut dan memberikan Beragam. Selain itu, diharapkan dukungan untuk melepas kafilah dari Parepare menuju Makassar pada 17 Desember dini hari.
Dalam responnya, Pj Wali Kota Parepare, Akbar Ali, menyatakan kesiapannya untuk mendukung dan mensukseskan Semesta DDI ke-85. “Insyallah kita siap hadir, dan pemkot Parepare siap mensukseskan Semesta DDI 85 tahun,” ucap Akbar Ali.
Selain membahas perayaan HUT DDI, Akbar Ali juga mengajak pengurus DDI untuk ikut serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya menjelang Pemilu 2024.
Sebagai penjabat Wali Kota, Akbar Ali menekankan pentingnya peran DDI sebagai ormas Islam yang menjunjung nilai-nilai kebersamaan dan penyejuk di tengah masyarakat .
“Kami juga meminta DDI tampil sebagai penyejuk di tengah masyarakat. Berbeda dalam Pemilu itu hal biasa. Kita harus menjaga keamanan dan keselamatan. Tidak ada perpecahan pada pesta demokrasi di Parepare,” harapnya.
Dengan kesepakatan ini, Pj Wali Kota Parepare dan PD DDI Kota Parepare bersama-sama berkomitmen untuk menjadikan perayaan HUT DDI yang ke-85 dan Pemilu 2024 sebagai momen yang membawa perdamaian dan persatuan masyarakat bagi Parepare.(*)