Sutri: Menjadi Peserta JKN, Bebas Khawatir Akan Biaya Kesehatan

  • Bagikan

Selain khawatir akan penyakit dan tindakan operasi yang harus dijalaninya nanti, Sutri juga awalnya khawatir apabila ada biaya yang harus ia keluarkan untuk perawatan, tindakan operasi, atau pun pemulihannya. 

“Dokter dan suster yang saat itu melihat raut kekhawatiran saya langsung menenangkan dan meyakinkan agar setuju dilakukan tindakan operasi. Mereka juga meyakinkan bahwa selama saya menjadi peserta Program JKN tidak akan ada sepeser pun biaya yang harus saya keluarkan untuk perawatan, tindakan operasi, pemulihan, bahkan dalam pemberian obat sekali pun. Seketika saat itu perasaan saya menjadi tenang dan yakin untuk menjalani setiap proses dalam penyembuhan,” cerita Sutri.

Sutri mengaku bahwa pelayanan yang ia peroleh di rumah sakit maupun di puskesmas sudah sangat baik. Mulai dari staf administrasi, suster, sampai dokternya sangatlah membantu, mengayomi, dan informatif. Tidak ada perbedaan pelayanan yang Sutri terima apabila dibandingkan dengan pelayanan ke pasien umum, walaupun ia sepenuhnya menggunakan pelayanan kesehatan dari Program JKN. Mereka memberikan pelayanan yang adil dan tanpa pilih kasih.

“Saya sangat berterima kasih kepada BPJS Kesehatan karena telah mengadakan Program JKN ini. Alhamdulillah saya bisa berobat ke rumah sakit tanpa perlu mengeluarkan biaya sepeser pun. Kualitas dari pelayanan kesehatan yang saya terima juga sangatlah baik, walaupun kepesertaan JKN saya pada segmen PBI,” ucap Sutri.

Sutri berharap Program JKN dapat terus berlanjut memberikan manfaat kepada masyarakat Indonesia khususnya kepada masyarakat yang membutuhkan dan kurang mampu. Sutri juga berharap bahwa Program JKN dapat terus berkembang dan berinovasi kedepannya. Seperti terobosannya dalam membuat Aplikasi Mobile JKN yang memudahkan Sutri untuk mengantre dan kontrol ke dokter. Sutri sangat senang dalam menggunakan dan memanfaatkan fitur-fitur yang ada pada Mobile JKN.

  • Bagikan