Jelang Nataru, Pj Bupati Takalar Hadiri Rakor Lintas Sektoral

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, TAKALAR  - Menjelang Perayaan Natal tahun 2023 dan Tahun Baru (Nataru) Tahun 2024, Polres Takalar telah menyelenggarakan Rapat Koordinasi Lintas Sektoral, di Ruang Vcon Polres Takalar, Selasa (19/12/2023).

Rakor yang dipimpin secara langsung oleh Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si dihadiri Pj. Bupati Takalar, Perwakilan Dandim 1426 Takalar, Kajari Takalar, Pimpinan OPD Takalar, para Kapolsek se-Kabupaten Takalar, dan para perwira tinggi polri.

Dalam Rakor tersebut Pj. Bupati menyampaikan bahwa pengamanan seperti ini tentu sudah dilaksanakan setiap hari untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, namun ada waktu-waktu tertentu yang harus difokuskan seperti menjelang perayaan Nataru ini.

"Perayaan tahun baru kali ini cukup berbeda karena bersamaan dengan Pemilu, untuk itu diperlukan sinergitas kita bersama dalam menjaga wilayah kita agar tetap aman," jelasnya.

Kita perlu memperhatikan titik-titik kerawanan seperti titik rawan kecelakaan, rawan bencana dan titik rawan sosial. Untuk titik rawan sosial ini perlu kita mitigasi sedini mungkin agar tidak terjadi persoalan yang berarti dimasyarakat.

"Saya berharap sinergitas dan kolaborasi kita terus ditingkatkan dalam pengamanan nataru ini agar wilayah kita takalar ini tetap aman dan kondusif," harap Setiawan Aswad.

Senada dengan itu, Kapolres Takalar AKBP Gotam Hidayat, S.I.K., M.Si pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa Rakor ini dilaksanakan sebagai wujud kesiapan baik Polri, Pemerintah Daerah, TNI, maupun instansi terkait dalam menghadapi perayaan Nataru. Dimana pengamanan akan dimulai tanggal 20 Desember 2023 s/d 5 Januari 2024.

  • Bagikan