Peringati Hari Ibu Ke – 95, Perempuan Diajak Saling Mendorong, Saling Menginspirasi dan Saling Membantu

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) menggelar Upacara Bendera Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-95 Tahun 2023 di Lapangan Upacara Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Makassar (Lapas Makassar) dengan tema "Perempuan Berdaya, Indonesia Maju" pada Jumat (22/12).

Kepala Bidang Hak Asasi Manusia (HAM) Kanwil Kemenkumham Sulsel, Utary Sukmawati Syarief selaku Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Balai Harta Peninggalan (BHP) Makassar bertindak sebagai Inspektur Upacara dan membacakan sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Bintang Puspayoga.

Dalam amanat tersebut, Utary mengajak semua masyarakat, khususnya kaum perempuan Indonesia untuk terus berkarya, mampu menjaga sosok yang mandiri, kreatif, inovatif, percaya diri dan meningkatkan kualitas dan kapabilitas dirinya.

"Marilah kita sebagai sesama perempuan saling mendorong, saling menginspirasi dan saling membantu. Janganlah sesama perempuan kita saling menjatuhkan. Karena kita, perempuan, akan semakin kuat jika kita bersatu untuk mendobrak stigma yang masih melekat pada kita. Sekarang adalah waktunya bagi perempuan untuk memberi warna tersendiri bagi pembangunan bangsa ini melalui peran dan karya nyata," Ungkap Utary.

Lebih lanjut, Utary mengatakan bahwa tentunya, kaum perempuan tidak dapat berjuang sendiri. Maka pada kesempatan yang baik ini, saya juga ingin mengajak seluruh pihak yang hadir untuk terus memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk memberdayakan perempuan di berbagai bidang.

  • Bagikan

Exit mobile version