Jadi Pembina Apel Perdana di Tahun 2024, Pj Sekda Arsjad Beri Beberapa Catatan untuk ASN Pemprov 

  • Bagikan
Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Muhammad Arsjad, menjadi pembina Apel pagi di Lingkup Pemprov Sulsel di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Sulsel, Selasa, (2/1/2024).

Sama halnya angka pengangguran, mulai turun. Tahun 2022, Angka pengangguran 4,51 Persen dan tahun 2023 berada di angka 4,33 persen.

"Kita optimistis di tahun ini, angka pengangguran bisa lebih berkurang. Terutama adanya program prioritas Bapak Penjabat Gubernur yang tentu kita berharap bisa membuka lapangan kerja baru dan potensi peningkatan pendapatan masyarakat melalui skema pengembangan ekonomi horti, terutama pada komoditi pisang," jelasnya.

Kemudian, kata Muhammad Arsjad, juga dilihat dari sisi Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Sulsel yang tadinya 73,97 persen, sekarang di angka 74,60 persen. IPM ini menunjukan kualitas sumber daya manusia, yang diukur dari pendidikan, kesehatan, dan pendapatan perkapitanya.

Lebih lanjut, dirinya menyampaikan pesan dari Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin kepada para pegawai lingkup Pemprov Sulsel.

“Pertama dari sisi politik pemerintahan, tahun ini akan diagendakan Pemilu dan Pilkada. Kita sudah menyampaikan komitmen netralitas," imbuhnya.

"Kedua, alhamdulillah, dari sisi pendapatan, menunjukkan kenaikan signifikan. Pertumbuhan pendapatan kita 5,5 persen. Dari Rp8,9 Triliun menjadi Rp 9,5 Triliun. Ini bukan hanya kerja Bapenda, tapi kerja semua yang punya target pendapatan," bebernya.

Tak luput, Arsjad menyampaikan kabar baik bagi ASN, dimana tahun 2024 akan diterapkan skema peningkatan TPP. 

"Jadi ini bagian apresiasi pimpinan kepada kita semua. Kita mengingatkan bagaimana menjadi teladan, meningkatkan kedisiplinan dan memberikan contoh baik dalam penegakan disiplin, kinerja, dan sebagainya. Kita berharap dengan kebijakan TPP ini, maka kinerja dan inovasi bisa lebih meningkat," imbuhnya.

  • Bagikan