Di Hadapan Mentan dan Ribuan Petani, Amran Mahmud Urai Potensi Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Wajo

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SENGKANG - Bupati Wajo, Amran Mahmud bersama Wakil Bupati, Amran menerima kunjungan kerja Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman di Stadion Andi Ninnong, Sengkang, Sabtu (13/1/2024).

Duo Amran tampak didampingi oleh Danrem 141/Tdp, Brigjen TNI, Sugeng Hartono, Jajaran Forkopimda, Dirjen Perkebunan Kementan RI, Andi Nur Alam Syah bersama jajaran, Sekda, Armayani bersama para Kepala OPD, PPK, PPL serta ribuan petani dari 14 Kecamatan di Kabupaten Wajo.

Kunjungan kerja Amran Sulaiman di Kabupaten Wajo untuk menghadiri Temu Teknis Perkebunan. Ini adalah kunjungan perdana Andi Amran Sulaiman ke Kabupaten Wajo sejak dilantik kembali menjadi Menteri Pertanian oleh Presiden Jokowi.

Bupati Wajo, Amran Mahmud menyampaikan selamat datang sekaligus apresiasi kepada Menteri Pertanian atas kunjungannya di Kabupaten Wajo.

"Selamat datang Bapak Menteri Pertanian di Kabupaten Wajo. Di awal pemerintahan saya tahun 2019 beliau berkunjung ke Wajo dan Alhamdulillah diakhir pemerintahan saya, kami kembali ketemu. Semoga membawa kemakmuran bagi Wajo dan provinsi Sulsel, " ucapnya.

Amran Mahmud menyebut Pertanian merupakan sektor unggulan yang dapat menggerakkan sektor ekonomi lainnya. Wajo mampu meningkatkan 23 persen hasil pertanian, tertinggi di Indonesia dengan produksi menghampiri 1 juta ton yaitu 954 ribu ton.

Ini menandakan, lanjut ketua Orari Lokal Wajo ini, para petani Wajo mampu menjadi pejuang kehidupan. "Terima kasih setinggi - tingginya kepada Pak Menteri bersama jajaran Kementerian Pertanian yang terus memberikan semangat kepada petani khususnya perkebunan berkelanjutan di Wajo," jelasnya.

  • Bagikan

Exit mobile version