Amran Mahmud, Sherly, dan Achmad Muflih Insani Beri Motivasi di Talkshow Wirausaha Muda di Wajo

  • Bagikan

"Alhamdulllah sejak dilantik 2019 lalu, jumlah enterpreneur sebanyak 16.469 yang dibina. Bahkan sudah ada produk kita yang sudah selalu ikut di expo-expo luar negeri seperti Bedak Bolong," ujarnya.

Amra Mahmud menyebut bahwa semua enterpreneur selalu dilakukan pembinaan dan pendampingan baik melalui APBD maupun melalui Perbankan. "Saya berharap semua pengusaha-pengusaha yang telah kita bina dan dampingi ini menjadi pengusaha sukses. Melalui talk show ini, generasi milenial kita dapat lebih termotivasi untuk menjadi pengusaha. Karena kita tahu, pengusaha adalah pahlawan ekonomi bangsa. Mereka yang dapat menciptakan lapangan kerja, meningkatkan kesejahteraan, dan memajukan daerah," tuturnya.

Dalam talkshow ini juga diserahkan 100 sertifikat secara simbolis kepala pelaku UMKM di Bumi Lamaddukkelleng.

"100 Sertifikat yang diserahkan hari ini adalah gratis bagi pengembangan UMKM kita. Sertifikat ini menjadi legalitas dan jaminan pengembangan usaha," pungkasnya.

Sebagai informasi Kabupaten Wajo terbanyak mendapatkan sertifikat gratis yakni 14.000. Termasuk UMKM, Nelayan, masyarakat dan sebagainya. (fajar)

  • Bagikan