FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Dampak dari hujan deras diiringi angin kencang sejak Senin (15/1/2024) kemarin, sebuah rumah kayu di Jalan Batua Raya III, Kecamatan Manggala, kota Makassar nyaris roboh.
Dilihat fajar.co.id dari unggahan akun Instagram @info_kejadian_makassar, rumah tersebut sedikit lagi merata dengan tanah.
"Rumah bapak Ridwan, warga kurang mampu di Batua Raya III, lorong IV, kecamatan Manggala, kelurahan Batua, Makassar, yang sudah mau roboh gegara cuaca buruk," tertulis dari unggahan itu (21/1/2024).
Saat ditemui di rumahnya, Ridwan (52) menceritakan saat rumahnya diterjang hujan deras yang disertai dengan angin.
"Kejadiannya ini waktu Jumat lalu, waktu hujan dan angin kencang," ujar Ridwan di rumahnya, Senin (22/1/2024) siang.
Saat itu, kata Ridwan, dia dan istrinya sementara berada di kampung halaman. Tiba-tiba mendapatkan kabar rumahnya di Makassar diterjang angin kencang.
Pria yang telah menetap di rumah kayunya sejak 1985 itu, mengaku harus mengungsi ke rumah kerabatnya.
"Untuk sementara tinggal di rumah saudara di depan, kebetulan di depan rumah," ucapnya.
Diceritakan Ridwan, selama ini dirinya bersama sang istri tinggal berdua. Adapun empat anaknya ada yang telah memiliki rumah sendiri dan berada di kampung.
Nyaris roboh, Ridwan terlihat menopang rumahnya dengan bambu agar tetap kuat meskipun ada angin susulan.
"Untuk sementara saya mau topang pakai bambu dulu supaya tidak rubuh lagi," kata lelaki dua orang cucu itu.
Atas peristiwa yang menimpa keluarganya, Ridwan berharap pihak pemerintah memberikan bantuan untuk memperbaiki rumahnya.