Hadiri Peringatan HJL dan HPRL, Asrul Sani Paparkan Potensi Investasi Kota Palopo

  • Bagikan
Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani

Sementara itu, Pj Gubernur Sulsel, Dr. Bahtiar Baharuddin, M.Si, menyampaikan keingininannya membangun Tana Luwu dengan kesegaran baru.

"Kita tidak bisa mengelola daerah ini, hanya dengan modal semangat saja. Harus dengan energi baru, sehingga daerah ini bisa lebih maju berkembang lagi," kata Bahtiar.

Kepada para bupati/wali kota di Sulsel, kata Bahtiar, diharapkan memiliki wawasan tentang bisnis yang berpikir seperti seorang CEO dalam memasarkan daerahnya.

"Mari mengajak para saudagar ini untuk berinvestasi di daerahnya masing-masing. Pemimpin itu harus berpikir seperti seorang CEO," tukasnya.

Temu saudagar ini dihadiri oleh bupati/wali kota se-Tana Luwu, Bupati Kolaka Utara, Presiden PT. Vale Indonesia, forkopimda se-Tana Luwu.

Selain itu, turut dihadiri para Sekda se-Tana Luwu dan Sekda Kolaka, pimpinan OPD se-Tana Luwu, pimpinan perbankan, serta tamu undangan lainnya. (fajar)

  • Bagikan