Hadirkan Konsep Gerai 3.0, Vans Hadir di Makassar

  • Bagikan

Ini menunjukan komitmen besar dari Navya Retail Indonesia dalam mengembangkan Vans di Indonesia dengan membuka lebih dari 15 gerai baru selepas pandemi untuk menghadirkan produk original dan terbaik dari Vans.

Dalam momen kedatangannya Vans di Trans Studio Mall Makassar dan di lokasi-lokasi lainnya mendatang ini ingin menambah dan mempermudah pecinta Vans untuk menjangkau dan mendapatkan produk Vans.

“juga tentunya menjadikan wadah bagi pengunjung, komunitas, hingga pegiat kreatif lokal untuk berkreasi dan berkolaborasi bersama Vans di seluruh Indonesia,” ucapnya.

Selain itu, di kesempatan yang sama juga Vans menyambut pelanggan yang sedang berkunjung dan memilih produk Vans dengan menyuguhkan kopi dari Delicate Society yang berasal dari Makassar.

“Kopi ini akan diberikan secara gratis oleh Vans tentunya. Selain untuk mendukung UMKM lokal, Vans juga berharap agar para pelanggannya dapat merasa lebih nyaman lagi dalam momen peresmiann gerainya ini,” tuturnya.

Untuk produk yang sedang di-highlight di seluruh gerai Vans di Indonesia yaitu ”Knu Skool”, salah satu rilisan yang kehadirannya selalu diburu oleh para pecinta Vans di seluruh dunia.

“Knu Skool” yang sebelumnya dirilis tahun 1998 lahir dari revitalisasi desain klasik milik Old Skool, terlihat seperti sepatu chunky dengan inspirasi dari gaya 90-an.(*)

  • Bagikan