Pj Wali Kota Palopo dan Ketua DPRD Palopo Tandatangani Nota Kesepakatan RPJPD

  • Bagikan
Pj. Wali Kota Palopo Asrul Sani, SH., M.Si., bersama Ketua DPRD Kota Palopo, Dr. Hj. Nurhaeni, S.Kep.,M.Kes., menandatangani nota kesepakatan RPJPD Kota Palopo 2025-2045

"Alhamdulillah semangat kepedulian dan tanggung jawab antara pemerintah Kota Palopo dan DPRD Kota Palopo, serta kesamaan visi untuk memajukan Kota Palopo, ialah demi mensejahterakan Masyarakat," tambahnya.

Setelah ini, lanjut Asrul, Pemkot Palopo akan melakukan kosultasi dengan Pemprov Sulsel sebagai salah satu tahapan dalam penyusunan RPJPD yang disepakati dalam nota kesepakatan bersama.

"Dengan adanya kesepakatan ini, kita dapat memanfaatkan seoptimal mungkin seluruh tahapan rangkaian proses penyusunan rancangan awal, hingga penetapan sesuai tahapan dan waktu yang kita harapkan bersama," tutupnya.

Rapat Paripurna ke-14 masa persidangan ke 2 tahun sidang 2023/2024 DPRD Kota Palopo itu, dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Palopo Dr. Hj. Nurhaeni, dan dihadiri 13 dari 25 anggota dewan yang ada.

Hadir pada rapat ini para Asisten Setda Kota Palopo, 0ara Staf Ahli Wali Kota, Kepala Perangkat Daerah se-Kota Palopo, Kabag Setda Kota Palopo dan Camat se-Kota Palopo. (fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version