Bupati Barru Buka MTQ dan FBTB di Alun-Alun Colliq Pujie

  • Bagikan

Lebih Lanjut, Sekda Abustan dalam laporannnya bahwa Pelaksanaan MTQ Ke-34 Tingkat Kabupaten Barru Tahun 2024 akan dimulai dari tanggal 22 s/d 24 Februari 2024 di Kecamatan Barru di 3 Lokasi yaitu Masjid Agung Nurul Iman, Masjid Nurul yaqin Matiirowalie dan Aula kantor Kemenag Kab.Barru.

Diketahui, selain MTQ juga disajikan beberapa Program Festifal To Berru XIII akan dilaksanakan mulai tgl 21 s/d 23 Februari 2024 dengan berbagai item kegiatan diantaranya Pameran benda Pusaka, Kompetisi Permainan Tradisional antar Desa /Kelurahan se-Kab. Barru dan antar komunitas, Temu Karya Koreografer dan Komposer, Temu Karya Komunitas Lokal, Pameran UMKM dan dialog budaya.

Acara pembukaan ini ditandai demgan penabuhan gendang oleh Bupati Barru dan setelahnya dilanjutkan dengan peresmian dan peninjauan pameran benda pusaka.

Terpantau hadir, Wakil Bupati Barru, Kapolres Barru dan Ketua Bhayangkari, Pabung Kodim 1405 Parepare, Kasi Intel Kejari Barru,Kepala Kantor Kementerian Agama, Para Asisten, Staf Ahli, Kabag,Pimp.OPD Kab.Barru, Sekretaris MUI Kab.Barru, Para Camat, Kapolsek, Danramil, Kepala UPTD Puskesmas, Kepala KUA Se Kab.Barru, Para Kades dan Lurah, Pemerhati Seni Budaya Teguh Iswara Suardi beserta ibu, Para Peserta MTQ kafilah dari 7 Kecamatan, serta undangan lainnya.(HUMAS IKP)

  • Bagikan