FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Hadirnya berbagai inovasi yang disuguhkan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) salah satunya melalui aplikasi Mobile JKN yang banyak memberikan kemudahan bagi peserta BPJS Kesehatan, sebuah testimoni dari pengalaman menyenangkanpeserta JKN lainnya datang dari Irwan (50) beserta istri. Irwan seorang peserta yang tinggal di Telkomas, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar. Ia menceritakan pengalamannya berobat yang dibuat lebih mudah oleh Mobile JKN, dengan memberikan kemudahan akses layanan kesehatan digitalisasi yang sangat dibutuhkan saat ini.
“Saat lupa membawa kartu JKN untuk berobat, saya menemukan solusi cepat melalui aplikasi Mobile JKN ini. Cukup dengan membuka aplikasi di ponsel, kita dapat mengunduh kartu digital dan menunjukkannya kepada petugas. Tidak perlu lagi fotokopi berkas dan kartu, alternatif yang memberikan fleksibilitas yang luar biasa dalam situasi darurat,” ungkap Irwan.
Kali pertama ia menggunakan aplikasi bantu ini membuatnya menjadi kerap kali, ia mengakui ketagihan selalu mengakses Mobile JKN.
“Selama kami menggunakan Mobile JKN jauh lebih memudahkan bagi kami, karna kami sudah tidak perlu mengantre lama seperti dulu saat menggunakan sistem administrasi dan antrean manual,” ujar irwan saat ditemui di RS. Primaya, Senin(18/03).
Senang sekali tim jamkesnews mendengar penuturan Irwan beserta istrinya,ia merasa puas dengan layanan JKN. Ia menerangkan Mobile JKN menawarkan berbagai kemudahan dan akses yang cepat bagi peserta JKN, sepertipendaftaran dan aktivasi akun BPJS Kesehatan dapat dilakukan secara mandiri melalui aplikasi ini