Andi Seto Gelar Lomba Cerdas Cermat Al-Quran Bagi Ojol, Tukang Bentor, hingga Jukir

  • Bagikan

Andi Seto mencontohkan saat lomba berlangsung, baik pada sesi pertanyaan kepada setiap kelompok, maupun pada sesi pertanyaan rebutan.

Meski ada juga beberapa pertanyaan yang tak bisa mereka jawab, tapi sebagian besar pertanyaan bisa mereka jawab dengan benar.

“Tadi kan jelas, mereka yang selama ini kita anggap tak mengerti ALQuran, ternyata sangat paham. Karena itu, jangan selalu menilai orang dari tampilan lahir dan latar belakang pekerjaan. Dan bukankah ajaran Islam juga mengajari hal itu,” tegasnya.

Sementara itu, salah seorang peserta lomba, Daen Iksan mengaku sangat sengat bisa mengikuti lomba tersebut.

“Ini pengalaman pertama saya bisa ikut lomba. Saya sangat berterimakasih kepada Pak Andi Seto Asapa yang telah mengambil inisiatif mengadakan lomba ini,” katanya.

(Ikbal/fajar)

  • Bagikan