Kakanwil Liberti Sitinjak Perintahkan Jajaran Pemasyarakatan Gelar Rangkaian Kegiatan HBP ke-60

  • Bagikan
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan, Liberti Sitinjak

Adapun Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 tahun 2024 menjadi momentum penting seluruh jajaran Pemasyarakatan untuk makin mengukuhkan komitmennya dalam mencapai tujuan Pemasyarakatan. Berbekal tata nilai Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, Inovatif (PASTI) yang dijunjung seluruh pegawai Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia serta Tiga Kunci Pemasyarakatan Maju, yaitu deteksi dini, berantas narkoba, dan sinergi dengan Aparat Penegak Hukum (APH) dan melaksanakan program pelaksanaan prinsip dasar Pemasyarakatan (Back to Basics).

Pada akhirnya Kakanwil Liberti Sitinjak meminta jajaran pemasyarakatan untuk mensosialisasikan dan mengkoordinasikan dengan seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan pelaksanaan kegiatan rangkaian HBP ke – 60 ini.

Kegiatan yang akan dilaksanakan seperti tabur Bungan, upacara HBP, bakti social, donor darah, pembersihan MCK dan drainase diseluruh UPT Pemasyarakatan, . Lomba Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) dan Dakwah Tahanan/Anak/Narapidana dan Anak Binaan, . Program Bangga Menggunakan Produk Dalam Lapas, Warga Binaan Got’s Talent, pertandingan keolahragaan dan lainnya. (fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version