Takalar Berhasil Raih Juara Umum MTQ ke XXXIII Tingkat Sulsel Tahun 2024

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, TAKALAR - Kabupaten Takalar berhasil meraih juara umum pada pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke XXXIII di Sulsel tahun 2024, Takalar masuk juara umum dengan meraih 14 emas dan 10 perak dengan jumlah 100 point.

MTQ ke XXXIII tingkat Prov. Sulsel dipusatkan di Kab. Takalar sejak 2 sampai 8 mei 2024. Dengan Kafilah dari 24 kab/kota dan mengikuti 8 cabang lomba yakni cabang seni baca al-qur'an, cabang Qira'at Alqur'an, cabang hafalan al-qur'an, cabang tafsir Al-qur'an, cabang Fahm Al-qur'an, cabang Syarh Al-qur'an, cabang seni kaligrafi Al-qur'an dan cabang karya Tulis Ilmiah Al-qur'an.

Seremoni penutupan di alun-alun Makkatang Dg Sibali berlangsung meriah, dengan diawali tarian kolosal persembahan kolaboratif siswa siswi SMA, SMK, MA dan SMP serta MTs se Kab. Takalar. Dan ditutup secara resmi oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Sulsel, Muhammad Rasyid mewakili Pj. Gubernur, Kamis, 8 Mei 2024 (Malam).

Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad,.M.Dev.Plg sangat mengapresiasi kafilah dari takalar atas prestasi yang diraih pada pelaksanaan MTQ ke XXXIII tingkat Sulsel.

"Ini suatu prestasi yang membanggakan bagi takalar karena pertama dalam sejarah MTQ di sulsel, kita masuk Juara Umum Rekor Point Terbesar dengan peroleh 100 point dan meraih 14 emas dan 10 perak. Tentunya ini tidak lepas dari jasa pembimbing dan ketekunan dari kafilah kita dalam mempelajari semua cabang yang diperlombakan" jelas Dr. Setiawan.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas kerjasamanya dalam mensukseskan pelaksanaan MTQ ini, semoga dengan kegiatan ini dapat lebih mempererat persaudaraan kita.

  • Bagikan

Exit mobile version