Hal tersebut juga mengingat baru kemarin hajatan pemilu selesai, sehingga teman-teman anggota terpilih ini masih intens terus dengan konstituennya yang ada di bawah.
"Adapun yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini adalah pemasangan tanda-tanda gambar dengan masif yang dilakukan teman-teman partai NasDem maupun melalui tim kita sendiri," pungkasnya.
Sementara di tempat lain, Wakil Ketua DPW NasDem Sulsel, Mustaqim Musma, mengapresiasi kekompakan para kader dan anggota DPRD terpilih di Kabupaten Pinrang. Hal itu terlihat dari pleno yang dilakukan oleh tingkat DPD NasDem Kabupaten Pinrang, kemarin. "Hasil pleno ini kemudian akan dilanjutkan ke tingkatan selanjutnya," katanya. (Ikbal/fajar)