Hadiri Pesta Rakyat Adat A’Lammang Ri Butta Lantang, Pj Bupati Takalar Harap Budaya dan Adat ini dilestarikan

  • Bagikan

"Adat A'lammang yang dilaksanakan oleh karang taruna desa lantang dan desa kale lantang memang sudah terlaksana mulai dari awal dari desa moncongkomba dan sudah turun temurun. Dan merupakan bentuk kesyukuran kita kepada Allah SWT karena kita telah melaksanakan panen raya yang artinya panen kita berhasil" Jelasnya.

Dijelaskan pula bahwa desa lantang dipilih sebagai tempat adat lammang karena didesa ini terdapat sungai yang tidak pernah kering airnya, jadi ketika orang tua kita dulu ketika mengelola lahan tanpa ada air irigasi dari bendungan, mereka selalu menggunakan air dari sungai untuk mengairi sawahnya. Juga merupakan ajang silaturahmi dengan keluarga.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kadis Pariwisata, Sekwan DPRD Takalar, Kepala Bappenda Takalar, Kabag Prokopim, Camat Polsel, Kades Lantang, Tokoh adat dan Tokoh agama, Ketua dan Pengurus Karang taruna desa Lantang dan Kale Lantang serta Masyarakat setempat.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version