Sekwan DPRD Sinjai Hadiri Upacara Bendera Hari Lahir Pancasila

  • Bagikan

FAJAR.CO..ID, SINJAI -- Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Sinjai, Lukman Fattah, menghadiri upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2024 yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai di Halaman Kantor Bupati Sinjai, Sabtu (1/6/2024).

Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Komandan Kodim (Dandim) 1424 Sinjai, Letkol Arm Dian Akhmad Arifandi. Sementara Sekda Sinjai, Andi Jefrianto Asapa bertindak membacakan UUD 1945.

Dandim 1424 Sinjai, Letkol Arm Dian Akhmad Arifandi membacakan pidato seragam Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila RI mengajak komponen bangsa di mana pun berada untuk bahu membahu membumikan nilai-nilai Pancasila ke dalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, bangsa dan negara.

Selain itu, Peringatan Hari Lahir Pancasila ini diharapkan dapat memompa semangat seluruh komponen masyarakat untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur dan berwibawa di kancah dunia.

“Tema Harlah Pancasila tahun ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat,” ucapnya.

Turut hadir, perwakilan Forkopimda, seluruh pejabat daerah dan para Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Pemkab Sinjai menggunakan pakaian adat. Upacara ini juga diikuti dari unsur TNI/Polri. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version