"Sementara ilmu pemerintahan dan politik juga dimentorin langsung oleh mertuanya Ketua Golkar Sulsel dan Wali Kota Parepare dua periode bapak Taufan Pawe," tambanya.
Tak hanya itu, lanjut Suwadi secara geopolitik, Zulham bisa menguatkan suara paket Hengky - Zulham. Mengingat, sejak dulu Zulham Arief aktif di kegiatan sosial khususnya kepemudaan.
"Menurut saya paket ini komplit yang diterima masyarakat Takalar. Karena geopolitik juga ketemu karena Zulham bisa mengcover H. Hengky yang kuat di Galesong," ungkapnya.
Soal elektabiltas, Zulham Arief yang dinilai masih di bawah ketimbang kader Golkar Takalar lainnya, Suwadi menilai Zulham Arief masih bisa bekerja dengan sisa waktu yang ada.
"Zulham ini kan sosialiasi baru intens baru-baru ini ketimbang figur lain. Tetapi yang bagusnya adalah trend Zulham itu terus naik. Dan ini menjajinkan sekali," pungkasnya.
Jika terwujud, pasangan ini bakal melawan Mohammad Firdaus Daeng Manye, dia adalah kakak Jenderal bintang tiga Polri, Komjen Pol Fadil Imran yang menjabat Kabaharkam. (Ikbal/fajar)