Bobol 11 Rumah di Makassar dan Gowa untuk Hura-hura, Pria Ini Ditembak Polisi

  • Bagikan
Pria berinisial IB (26) tak berkutik saat diringkus Tim Jatanras Polrestabes Makassar, Senin (17/06/2024) dini hari.

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Pria berinisial IB (26) tak berkutik saat diringkus Tim Jatanras Polrestabes Makassar, Senin (17/06/2024) dini hari.

Berdasarkan informasi yang didapatkan, IB ditangkap karena melakukan aksi pembobolan beberapa rumah di kota Makassar dan Kabupaten Gowa.

Kasi Humas Polrestabes Makassar AKP Wahiduddin mengatakan, palaku ditangkap di rumahnya di wilayah Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.

Berdasarkan penyelidikan polisi, kata Wahid, IB diduga kuat merupakan pelaku pembobolan beberapa rumah di Makassar dan Gowa.

“Pelaku mengambil barang elektronik, ponsel, dan sepeda motor dari rumah masing-masing korbannya,” ujar Wahid kepada fajar.co.id, Selasa (18/6/2024) malam.

Dijelaskan Wahid, saat proses penangkapan yang dipimpin Kanit V Jatanras Iptu Fahrul dan Kasubnit 2 Jatanras Ipda Nasrullah, pelaku berusaha melakukan perlawanan.

“Anggota mengambil tindakan tegas dan terukur dengan melumpuhkan kaki kanan pelaku sebanyak dua peluru," ucapnya.

Setelah berhasil dilumuri, pelaku kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Makassar untuk mendapatkan perawatan medis.

Di hadapan polisi, kata Wahid, IB mengaku telah beraksi di 11 lokasi selama satu tahun belakangan.

Dalam aksinya pelaku memasuki rumah korban-korban dengan memanjat dinding, tembok dan juga mencongkel jendela.

"Yang bersangkutan berperan sebagai eksekutor,” Wahid menuturkan.

IB tidak sendirian saat membobol rumah para korban, ia ditemani dua rekannya yang saat ini masih dalam pengejaran. “Hasil kejahatannya dipakai untuk hura-hura,” tandasnya.

  • Bagikan