Peringati Hari Anti Narkoba, P3KORIN Gelar Pertandingan Olahraga di Soppeng

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SOPPENG -- Lembaga Pengembangan Potensi Prestasi dan Kesehatan Olahraga Indonesia (P3KORIN) memperingati hari anti narkoba dengan melaksanakan pertandingan Olahraga, Kamis 27 Juni 2024

Kegiatan kompetisi olahraga tersebut dinamai HANI CUP Soppeng 2024 atau Hari Anti Narkoba Internasional yang diikuti pelajar se Provinsi Sulawesi Selatan.

Tujuan penyelenggaraan Kompetisi Futsal HANI CUP Soppeng 2024 yakni Sebagai Langkah Kampanye Anti Narkoba dikalangan Pelajar dan Generasi Muda.

Selain Untuk Kampanye anti Narkoba dan Peningkatan Prestasi Atlet Futsal, HANI Cup Soppeng 2024 juga bertujuan Untuk meningkatkan kualitas dan Kuantitas UMKM di Kab Soppeng Khususnya di Cangadi Kec. Liliriaja.

Acara HANI CUP Soppeng 2024 dengan tema Olahraga Sebagai Sarana Penguatan Karakter Anak Bangsa dibuka oleh Wakil Bupati Soppeng, Ir.H.Lutfi Halide, M.P.

HANI CUP Soppeng 2024 Didukung dan di Support oleh AMS Community milik Ketua Koni Kabupaten Soppeng, Andi Muhammad Sadri.

Ketua KONI Soppeng, Andi Sadri berharap dengan adanya pertandingan futsal antar pelajar se Sulsel dapat meningkatkan prestasi olahraga di Kab Soppeng.

"Semoga dengan adanya wadah seperti ini prestasi kita khususnya di futsal terus mengalami peningkatan yang pada akhirnya kita bsa memberikan hasil terbaik untuk Sulsel,"terangnya.

Selain itu, kata Andi Sadri HANI CUP Soppeng 2024 juga merupakan sarana sosialisasi kepada generasi muda tentang bahaya narkoba, kita semua tentu berharap agar pemuda Soppeng tidak bersentuhan dengan narkoba karna akan merusak masa depannya sendiri ataupun kab Soppeng,"jelasnya.. (*)

  • Bagikan