"Target kita untuk peserta khitan massal ini adalah 50 anak, akan tetapi Alhamdulillah jumlah anak yang mendaftar mencapai 106 anak yang berarti lebih dua kali lipat dari target," ujar Rachmat.
Kebahagiaan anak-anak dan orang tua mewarnai kegiatan tersebut. Rini Anggraeni, salah satu orang tua peserta khitan yang berasal dari Kabupaten Gowa menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada pihak PLN atas penyelenggaraan kegiatan ini.
"Alhamdulillah, saya sangat senang adanya acara ini, sebelumnya anak saya sempat takut untuk khitan, tapi karena ada temannya juga ikut akhirnya mau. Terima kasih PLN dan YBM PLN atas kepeduliannya, semoga acara seperti ini terus berlanjut dan PLN semakin jaya," ujarnya. (fajar)