Perhatian Nyata Tony Wenas Kepada Insan Musik Daerah Lewat PAPPRI

  • Bagikan

IAS menyampaikan sebanyak 7 dari 10 penerima dana apresiasi itu adalah insan musik Sulsel. Bahkan, 3 di antaranya adalah perwakilan DPC, yang membuktikan bahwa insan musik Sulsel, khususnya yang bernaung di PAPPRI memiliki dedikasi dan prestasi.

"Indikatornya jelas. Dana apresiasi hanya ditujukan bagi insan musik berdedikasi dan berprestasi, ya salah satunya Daeng Serang Dakko. Dana apresiasi ini dari Tony Wenas ini merupakan bukti nyata kepedulian PAPPRI terhadap insan musik," kata IAS.

Sementara itu, Daeng Serang Dakko memberikan apresiasi kepada PAPPRI yang telah memberikan dana apresiasi kepada insan musik. Hal itu menunjukkan bahwa secara kelembagaan, PAPPRI memang sangat peduli terhadap insan musik, apalagi anggotanya.

Hal serupa disampaikan Masyita Rasyid. Penyanyi daerah itu mengapresiasi PAPPRI dan Tony Wenas selaku komandannya. Lewat bantuan dana apresiasi, insan musik tentu merasa lebih diperhatikan dan akan menjadi motivasi untuk terus berkarya.

"Perhatian seperti ini bisa membangun soliditas dan motivasi para insan musik dalam wadah berhimpun dan berorganisasi," tuturnya. (Pram/fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version