MPLS Diikuti 10.045 Peserta Didik Baru, Begini Harapan Kadisdik Sinjai

  • Bagikan

"Terapkan disiplin positif bagi peserta didik agar dapat mewujudkan lingkungan belajar yang inklusif, berkebhinekaan, dan aman bagi semua. Hindari kegiatan yang mengandung unsur kekerasan fisik, psikis, maupun verbal, dan hindari perilaku perundungan bullying," ujarnya.

Pada kesempatan itu, Pemkab Sinjai juga menitipkan pesan kepada semua satuan pendidikan untuk mendukung transformasi satuan pendidikan dengan berpihak kepada tumbuh kembang murid. Termasuk mendukung transisi PAUD ke SD yang menyenangkan.

"Selamat datang kepada anak-anakku yang baru saja memulai jenjang pendidikan baru. MPLS jenjang PAUD, SD DAN SMP adalah langkah awal yang penting dalam mengenal lingkungan sekolah, pengenalan program, tata kelola, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan budaya yang diterapkan di sekolah," jelasnya. (sir)

  • Bagikan