Muzayyin Gagas Program 1.000 Cendikiawan Jika Pimpin Sinjai, Dikemas dengan Ajang Pencarian Bakat

  • Bagikan
Muzayyin Arif

Muzayyin menambahkan, jika ada 1.000 cendekiawan baru yang bisa dibina, efek positifnya untuk daerah akan luar biasa. "Makanya pemda harus menjadi sponsor tunggal dari beasiswa itu. Agar nanti setelah selesai pendidikannya, para cendekiawan muda kita itu akan pulang mengabdi untuk daerahnya," timpal Muzayyin.

Wakil Ketua DPRD Sulsel itu mendambakan para penerima beasiswa itu berasal dari basis keterampilan dan bidang yang beragam. Ada yang jago pertanian, perikanan, peternakan, digital marketing, ilmu agama, olahraga, dan bidang-bidang lainnya.

Muzayyin dan Ikhsan sejauh ini menjadi satu-satunya kandidat Pilkada Sinjai 2024 yang telah mengamankan tiket bertarung. Mereka diusung PKS dan Nasdem serta Demokrat yang juga memperkuat barisan koalisi. (rls)

  • Bagikan

Exit mobile version