Kadiv Pas Yudi Suseno Ingatkan 4 Hal Penting Dalam Menjaga Kamtib Rutan Makassar

  • Bagikan

Ketiga, Petugas pengamanan untuk tidak menggunakan handphone dalam bertugas, karena Rutan/Lapas sudah menyiapkan loker bagi petugas sebagai tempat penyimpanan handphone yang berada di Pintu Pengamanan (P2U). Kemudian bagi staf untuk menghindari penggunaan handphone yang berlebihan kecuali ada kebutuhan yang mendesak dan berkaitan tugas dan fungsi Pokok saja, dan harapannya untuk membantu petugas pengamanan dalam hal pengawasan.

Kempat, kepada seluruh pegawai untuk tidak terlibat judi online karena sangat menghhawatirkan bagi kita semua sebab judi online sudah masuk dikalangan pns.

“Judi Online merupakan hal jika dilakukan akan merugikan secara finansial, keluarga, mental dan perilaku pegawai serta perbuatan tersebut merupakan tindakan kriminal yaitu pelanggaran hukum kemudian hal tersebut juga sangat merusak SDM kita sebgai petugas pengamanan,” terang Yudi

“Pegawai yang terindikasi dan terbukti terlibat akan dikenakan sanksi disiplin yang berat dan proses hukum sesuai peraturan yang berlaku. Kami tidak akan memberikan toleransi terhadap tindakan yang merusak integritas institusi,” tambah Yudi.

Dalam kesempatan ini Pula, Yudi mengajak seluruh pegawai untuk saling mengawasi dan melaporkan jika mengetahui ada rekan kerja yang terlibat dalam judi online ataupun tindakan yang melanggar.

Di akhir pengarahan, Yudi menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai yang telah menunjukkan dedikasi dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.

“Terima kasih kepada seluruh pegawai yang telah menjaga integritas dan menjalankan tugas dengan baik. Mari kita bersama-sama menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang bersih dan bebas dari praktik ilegal,” tutup Yudi.

  • Bagikan